spot_imgspot_img

Perjalanan Pulang, 1 Jamaah Haji Asal Halbar Meninggal Dunia

TERNATE, AM.com – Kebar duka kembali menyelimuti rombongan jamaah haji Kloter 10 yang saat ini sedang dalam perjalanan dari Jeddah menuju Bandara Kualanamu dan Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar Sulawesi Selatan.

Berdasarkan Laporan dari Ketua Kloter 10 Burhanudin Onde, satu Jama’ah Haji asal Kabupaten Halmahera Barat atas nama Ayub Yakin Zaman dikabarkan meninggal dunia saat pesawat sedang perjalanan mendarat di Bandara Kualanamu Medan.

“Beberapa saat sebelum mendarat di Bandara Kualanamu Medan tepatnya jam 18.40 wib beliau menghembuskan nafas terakhirnya,”kata Burhanuddin.

Sementara, PPIHD Malut Tahmid Abubakar yang saat ini melaksanakan tugas penjemputan jamaah haji di Makassar menjelaskan telah menerima kabar resmi dari ketua kloter 10 dan rencananya setelah tiba di bandara Hasanuddin Makassar jenazah akan dijemput oleh pihak KKP Makasar dan PPIHD Malut kemudian proses selanjutnya melakukan pemulasaraan dan diterbangkan ke Ternate.

“Langkah panitia selanjutnya adalah memastikan semua urusan terkait kesiapan pemulangan almarhum tidak ada masalah lagi”, kata Tahmid.

Menurutnya, PPIHD Malut juga telah berkoordinasi dengan pihak Lion Air untuk menerbangkan pada hari Rabu pagi namun belum memastikan rute penerbangan pesawat pertama atau pesawat kedua.

” Kita upayakan penerbangan pertama jika semua proses telah selesai namun jika kepastian penerbangan pertama tidak sempat maka akan dipulangkan pada pesawat kedua,”tambahnya.

Atas nama PPIHD Malut, ia berharap semua keluarga yang ditinggalkan dapat menerima dengan ikhlas dan mengirimkan doa untuk almarhum.

“Semoga Allah SWT menempatkan almarhum di JannahNya,”tutupnya.

spot_imgspot_img
spot_imgspot_img
spot_imgspot_img
spot_imgspot_img
spot_imgspot_img

ASPIRASI NEWS

ADVERTORIAL

ASPIRASI SOFIFI

ASPIRASI TERNATE

ADVERTORIAL