Reporter : Asrul
BOBONG, AM.com – Cukup miris kondisi para pedagang di pasar Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu. Betapa tidak, pasar yang berada di Ibu Kota Kabupaten ini dikeluhkan ibu-ibu pedagang. Mulai tempat tidak layak, sepih pembeli hingga barang dagangan membusuk terpaksa diberikan kepada Sapi.
Ibu Wega Gani, salah satu pedagang Pasar Bobong kepada wartawan, Kamis, 2 Maret 2023 mengatakan, kondisi pasar Bobong tidak layak ditempati, mulai dari tempat dagangan yang tidak tertata hingga lokasi yang tidak strategis yang berakibat dagangan mereka sepih dari pembeli.
Dia menuturkan, mestinya dinas terkait menyediakan tempat yang layak kepada para pedagang di Pasar.
“Untuk kami ibu-ibu pedagang di pasar meminta kepada pemerintah daerah agar sediakan pasar dan tempat yang layak . Agar dagangan kami itu bisa terjual, apalagi pasar ini letaknya di Ibu Kota Kabupaten,”tandasnya.
Dikatakan, selain tidak layak. Tata kelola pasar dan tempat dagangan juga tidak baik, sehingga masyarakat atau pembeli jarang masuk ke dalam pasar untuk membeli barang dagangan pedagang, seperti pisang, sayur dan lainnya.
“Karena buruknya tempat dagangan, pembeli jarang masuk pasar. Mereka hanya membeli dagangan di luar area pasar, seperti pisang dan lain sebagainya yang kami ambil itu membusuk. Dan diberikan sebagai makanan sapi lantaran sudah membusuk,”tukas Wega kesal.
Dikisahkan, awalnya para pedagang bisa menjual sayur hingga Rp100.000 setiap harinya. Namun saat ini sudah turun drastis.
“Tetapi karena kondisi pasar yang buruk, pedagang harus berpikir lagi, jika ambil banyak takutnya tidak laku terjual. Sehingga itu para pedagang hanya bisa diangka Rp30.000 karena banyak yang busuk lantaran tidak layak dijual,”pungkasnya.