spot_imgspot_img

Mengalahkan Arema Pota FC 6-0, Aksar Saputra FC Optimis Final Bupati Cup 

 

Reporter: Nai Am

SANANA,AM.com-Pelatih Aksar Saputra FC, Julkifl Samuda optimis Aksar Saputra FC akan masuk final di perebutan piala Bupati Sula Cup.

Hal itu, dibuktikan setelah Aksar Saputra FC berhasil mengalahkan Arema Pota FC dengan skor 6-0 yang berlangsung di lapangan Romba Ewang Desa Waiipa pagi tadi.

“Alhamdulilah, mereka semua mainnya bagus. Jadi, pada dasarnya dalam permainan Jumat kali ini, ditargetkan Aksar Saputra mendapat tiga poin,” jelasnya saat diwawancarai. Jumat, (1/7/2022).

Julkifli meyakinkan pada Turnamen Bupati Sula Cup kali ini, piala akan berada di tangan Aksar Saputra FC.

“Aksar final, dan piala Bupati Cup ada di tangan Aksar,” tutupnya penuh percaya diri.

Sekedar informasi, dalam permainan Aksar Saputra vs Arema Pota di menit awal menjelang 1 menit, Aksar Saputra FC sudah berhasil membobol gawang Arema Pota lewat tendangan pemain nomor punggung 11, Fikran.

Selanjutnya di menit 14, Fikran menambah papan skor menjadi 2-0. Gol ketiga, dicetak oleh pemain bernomor punggung 10, Amadu Jallo pada menit ke 31.

Gol keempat dan kelima dicetak oleh pemain bernomor punggung 16, Kader. Dan gol keenam kembali dicetak oleh Fikran pada menit 36 setelah memasuki babak kedua. (Am)

spot_imgspot_img
spot_imgspot_img
spot_imgspot_img
spot_imgspot_img
spot_imgspot_img

ASPIRASI NEWS

ADVERTORIAL

ASPIRASI SOFIFI

ASPIRASI TERNATE

ADVERTORIAL