TERNATE, AM.com – Wakil Gubernur Provinsi Maluku Utara, M. Al Yasin Ali langsung melakukan pemantauan pelaksanaan Ujian Sekolah (US) SMA dan SMK di Kota Ternate, Senin (22/03/2021). Dimana, penentuan US ini untuk kelulusan Ujian Nasional (UN) yang ditiadakan karena Pandemi Covid-19.
“Ujian Nasional ditiadakan ini baru berjadi makanya, saya bilang kepala dinas pantau sekolah semua bagaimana supaya ujian sekolah berhasil lebih bagus daripada ujian nasional”,ungkap Al Yasin Ali kepada wartawan. Wagub mengatakan, Mendikbud berbarap seluruh Indonesia tidak ada ujian nasional lagi tetapi hanya ujian sekolah.
Orang nomor 2 di Pemprov itu mengaku, setelah memantau pelaksanaan US berjalan lancar namun dengan UN ditiadakan kelulusan hanya ditentukan ujian sekolah sama saja.akan tetapi hasil nilai ujian tidak diketahui. Hal ini berbeda dengan ujian nasional karena jika kelulusan ditentukan ujian sekolah maka guru yang lebih mengetahui karakter anak,Serapan ilmu.
“Kalau ujian nasional kan satu hari atau dua tiga hari saja tapi ujian sekolah mereka sudah tahu awal mulai mereka masuk sekolah sampai dengan berakhir dari ujian, jadi guru – guru lebih tau persis menyangkut dengan ujian sekolah,”terangnya.
Oleh karena itu. Lanjut Wagub, Mendikbud sampai punya program untuk diterapkan kelulusan berdasarkan ujian sekolah di seluruh Indonesia ini lebih baik.
Harapan Mendikbud tentang ujian sekolah ini yang lebih bagus dari ujian nasional sebenarnya.
“Saya minta kepala dinas turun di seluruh kabupaten/kota turun makanya kadis cuman satu di bagi kepala bidang lain ke Halteng ,Ke Sula ,Taliabu bisa dijangkau oleh kepala dinas dijangkau.saya mungkin pantau tiga sekolah saya SMA negeri 1, SMA 2 dan SMK negeri 1″tutupnya.
Sekadar diketahui Wagub pantau pelaksanaan US di SMA negeri 1,dan SMA negeri 2 Kota Ternate serta SMK negeri 1 Kota Ternate.