TERNATE, AM.com-Angkatan Muda Partai Golkar (APMG) Provinsi Maluku Utara (Malut) menggelar kegiatan penyerahan santunan dan buka puasa bersama dengan 200 anak yatim piatu di Kantor DPD I Partai Golkar Malut, Rabu (21/6/2017).
Dalam kegiatan sosial itu, penyerahan santunan secara simbolis dilakukan oleh Ketua DPD I Partai Golkar Malut Alien Mus, didampingi Ketua AMPG Malut Anjas Taher. “Ini program secara serentak. Rekan-rekan di APMG pusat berbagi dengan anak yatim itu di 34 provinsi dan di daerah kita di sini dapat kebagian,”ujar Anjas.
Lanjutnya, kegiatan tersebut sudah menjadi kebijakan Partai Golkar dalam mengisi bulan suci Ramadan 1438 Hijriah. “Saya pikir kegiatan ini tujuan yang paling pokok adalah ibadah,” katanya.
Pada kesempatan yang sama Alien Mus mengapresiasi kesiapan APMG Malut dalam menggelar kegiatan sosial tersebut. Dikatakan, pendanaan dalam kegiatan yang bertajuk “Indahnya APMG Berbagi” itu ditanggung seluruhnya oleh AMPG Pusat.
Alien yang juga Ketua DPRD Provinsi Malut ini pun berharap, kedepannya AMPG Malut tetap konsisten dengan tugas-tugasnya sebagai garda terdepan Partai Golkar. “Mereka ini adalah unjung tombak kita juga karena jika tidak ada mereka kita tidak bisa apa-apa,” akunya mengakhiri.
Sementara itu amatan koran ini, selain kegiatan santunan dan buka puasa bersama, dalam acara tersebut ratusan anak yatim piatu dipimpin Ustad Muksin, juga menggelar doa bersama untuk Partai Golkar, dan Ahmad Hidayat Mus (AHM) yang akan mencalonkan diri pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Malut 2018 mendatang.
(bamz)