Inilah Pebisnis Berpeluang Buka Usaha di Malut

SOFIFI, ASPIRASIMALUT.COM – Untuk membuka peluang bisnis di berbagai sector di Provinsi Maluku Utara (Malut), Pemerintah Daerah (Pemda) Malut melakukan forum bisnis internasional untuk mengembangkan perekonomian di Malut dengan menggandeng pengusaha manca negara untuk berinvestasi dalam berbagai sektor usaha, dengan melihat potensi yang dimiliki oleh Malu

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Pemprov Malut, Asrul Gailea, menuturkan, besarnya potensi daerah di Malut, harusnya dapat mengaet lebih banyak negara lagi, akan tetapi untuk agenda yang pertama kali dilakukan ini hanya mampu mendatangkan 40 orang dari 4 negara. “Harusnya bisa menghadirkan lebih dari empat negara, kedepannya bisa menjadi agenda tahunan,”ungkap Asrul kepada wartawan disela-sela kegiatan, Minggu (16/4) sore tadi.

Menurutnya, Potensi-potensi sumber daya alam Malut belum banyak yang digali, apalagi Malut selama ini hanya melakukan ekspor barang baku dan bukan barang jadi. “Selama ini kita hanya kirim barang baku, atau hilirisasi kedepannya dengan adanya kerja sama ini bisa lebih baik,” ujarnya.

Asrul mengatakan, acara ini akan dilaksanakan selama 2 hari, dimana pads hari pertama akan dilakukan presentation dari pemerintah daerah atas potensi yang ada dan pada pertemuan kedua para pengusaha akan bertemu dan membicarakan agenda bisnis di Malut, selain itu sebagai agenda tabahan adalah melakukan kunjungan di PT NHM dan pelabuhan perikanan bastiong.

Diketahui, para pengusaha yang datang dari beberapa negara yaitu MUSAID Australia, Dr Ali Gur, MUBIN Malaysia Pishab Bin Abdul Rauf, pengusaha asal Yordania, Dr Mazia dan para pengusaha dan investor dari dalam negeri Genpro Indonesia, Iwan Kurniawan dan Garuda Putih, Piza Zacharias. (blm)

ASPIRASI NEWS

ADVERTORIAL

ASPIRASI SOFIFI

ASPIRASI TERNATE

ADVERTORIAL